Mas Timon, Blogger Inspiratif asal Samarinda dengan Penghasilan Jutaan Rupiah Perhari

MedolsaPedia | Mas Timon, Blogger Inspiratif asal Samarinda dengan Penghasilan Jutaan Rupiah Perhari

Halo sobat MedolsaPedia, kembali lagi di blog saya ini. Membicarakan tentang blogger sukses ataupun blogger inspiratif memang membuat kita termotivasi untuk mengikuti jejak mereka. Terlebih jika blogger sukses yang menjadi inspirasi kita tersebut mempunyai kisah hidup yang tidak jauh berbeda dengan kita. Tetapi dengan usaha, tekat, dan keuletan dari mereka, mereka dapat melakukan sesuatu yang lebih dari pada yang lain sehingga bisa meraih kesuksesan yang nyata.

Oke, disini MedolsaPedia akan membahas tentang salah satu blogger sukses yang ada di Indonesia. Blogger tersebut adalah Timon Adiyoso. Timon Adiyoso adalah seorang bloggr sukses dari Samarinda. Beliau dalah pemilik blog mastimon.com. Karena nama blognya tersebut, membuat beliau lebih populer dengan sebutan Mas Timon.

Kesuksesan yang diraih oleh Mas Timon tentu tidak diraih dengan cara yang instan. Argumen saya ini dapat dibuktikan dengan cerita beliau yang diceritakan lewat halaman About blognya. Cerita tersebut berisikan bahwa beliau sebelumnya sudah pernah mempunyai blog dengan nama timonadiyoso.blogspot.com. Blog tersebut telah di hapus oleh pihak google karena telah melanggar aturan dari google.

Baca Juga:



Setelah itu Mas Timon memutuskan untuk membuat blog baru dengan nama mastimon.com. dan disinilah sifat pantang menyerah Mas Timon terlihat. Sifat pantang menyerah tersebut menggiring blognya menjadi sukses seperti sekarang. Ini dibuktikan dengan kepoluleranya di dunia blogging. Beliau sering berbagi tips dan memberikan motivasi bagi para blogger lainya, khususnya para blogger pemula seperti saya yang beliau posting lewat lewat beberapa media, baik itu blog pribadinya, facebook , you tube dll. Berikut adalah salah satu contoh kata-kata motivasi dari beliau


Nah sobat, itulah salah satu contoh kata-kata motivasi dari Mas Timon yang saya ambil dari beranda facebooknya. Jika dilihat dari kalimatnya sih memang cukup sederhana, tetapi mampu menggugah motivasi bagi blogger lainya. 

 Lewat motivasi yang beliau posting tersebutlah saya mulai mengenal beliau. Saya pertama kali mengenal beliau lewat video yang beliau posting lewat channel you tube nya yang bernama Timon Adiyoso dengan komentar-komentar netizen yang menggambarkan bahwa beliau memang orang baik. Walaupun saya belum pernah kenalan juga sih. Diwaktu yang berbeda, saat saya baru bergabung dengan grup facebook yang namanya grup blogger indonesia kalau tidak salah, ternyata beliau juga sudah terkenal disana. Saya pun mencoba stalking blognya Mas Timon tersebut dan memang saya akui blognya memang bagus. Baik dari segi tampilan, SEO, maupun artikelnya.


Blog beliau berisikan tentang berbagai macam informasi, mulai dari tutorial, tips dan trik, dan berita terbaru dan terhangat di dunia maya. Lewat blognya tersebut, beliau juga menawarkan berbagai jasa yang berhubungan dengan blogging diantaranya adalah jasa edit template, jasa menulis artikel dan jasa meningkatkan trafik dengan konten placement. Pengujung blog beliau setiap harinya juga pasti sudah banyak, Banyak sekali malahan. Penghasilan yang didapatkan Mas Timon perharinya pasti sudah jutaan rupiah.


Nah sobat, foto diatas adalah salah satu bukti bahwa penghasilan Mas Timon memang sudah jutaan rupiah perharinya. Padahal di foto tersebut menjelaskan bahwa Mas Timon mendapatkan penghasilan 1,25 jt, saat blognya sedang terjadi badai visitor atau visitor sedang turun drastis. Lalu bagaimana jika visitor blog Mas Timon sedang normal atau bahkan sedang naik? Tentu penghasilanya buanyak...hehe.

Lalu berapa penghasilan Mas Timon dalam sebulan? Dari data diatas kita dapat menebak penghasilan beliau...

Penghasilan Mas Timon sebulan=30×1,25 jt=37.500.000 rupiah

Wow, sebuah penghasilan yang luar biasa bukan? Padahal perhitungan saya tersebut saat visitor Blog Mas Timon anjlok. Terus saat normal atau lagi naik berapa ya? Yang pasti cuma Mas Timon yang tahu...

Disamping ngeblog, Mas Timon juga mempunyai beberapa bisnis lain antara lain seperti yang tertera difoto berikut ini...


Bagaimana sobat, ternyata banyak juga ya bisnia yang dijalankan oleh Mas Timon. Itu adalah target yang Mas Timon posting di facebook pada tanggal 18 Juni 2019. Mungkin sekarang sudah tercapai, tapi nggak tahu juga sih saya...

Nah dari cerita Mas Timon yang inspiratif di atas semoga kita dapat menyusul kesuksesan beliau walaupun dalam bidang yang berbeda. Kuncinya adalah terus berdoa, dan terus berusaha. Dan tidak kalah pentingnya adalah kerja cerdas...(edisi sok bijak) hehe

Itulah cerita tentang Mas Timon seorang blogger inspiratif asal Samarinda dengan penghasilan jutaan rupiah perhari.

#Semoga Bermanfaat....











Subscribe to receive free email updates:

7 Responses to "Mas Timon, Blogger Inspiratif asal Samarinda dengan Penghasilan Jutaan Rupiah Perhari"

  1. Wah ada ngulas mas timon juga.
    Utk beberapa keyword timon adiyoso siap2 mau nyundul di pageone ini. :D

    Blogku diulas lah. Dapat terimakasih yg tulus.
    :D :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Blog ngeblogo di ulas nya gimana? Niche nya/kelebihanya apa gitu? Nanti kalau aq sempat bjar aq buat artikel hehe

      Delete
  2. Mas Timon memang inspiratif om

    ReplyDelete
  3. Jadi pengen buat blog juga hehe

    ReplyDelete