Halo sobat MedolsaPedia, apa diantara kalian ada yang ingin menjadi seorang pengusaha? Menjadi seorang pengusaha adalah impian yang diidam-idamkan banyak orang. Karena dengan menjadi seorang pengusaha, kita tidak perlu mencari pekerjaan kesana kemari, malahan kita yang akan memberi lowongan kerja kepada sesama. Tapi, apakah kalian sudah tahu apa langkah-langkah atau perencanaan yang perlu kita persiapkan sebelum mendirikan sebuah usaha? Berikut ulasanya...
Perencanaan sebaiknya dibuat secara tertulis sebagai alat pengendali urusan usaha agar pelaksanaan usaha fokus, artinya tidak menyimpang dari perencanaan semula.
Baca Juga:
Berikut ini adalah Pokok-Pokok persiapan atau perencanaan yang harus diperhatikan oleh calon wirausaha:
1. Nama Perusahaan
Nama perusahaan merupakan salah satu pokok paling penting dalam mendirikan sebuah usaha. Nama perusahaan akan membuat identitas perusahaan yang akan anda bangun. Sebaiknya carilah nama perusahaan yang berkaitan dengan jenis usaha yang akan anda jalankan. Carilah nama yang unik, mempunyai arti yang baik, serta mudah diingat agar orang-orang mudah mengenali perusahaan anda.
2. Lokasi atau Tempat Perusahaan
Lokasi Perusahaan juga sangat penting untuk menentukan berhasil atau tidaknya usaha anda. Carilah tempat yang mudah dijangkau oleh sasaran target usaha anda. Misalkan anda mendirikan usaha jasa fotocopy, ya otomatis anda harus mencari tempat yang kira-kira banyak orang membutuhkan jasa anda disekitar tempat itu. Misalnya dilingkungan sekolah, kampus dsb.
3. Komodite yang akan diusahakan
Ya, ini sebenarnya adalah pokok pertama yang harus anda persiapkan sebelum mendirikan usaha, yaitu usaha apa yang ingin anda jalankan? Pilihlah usaha yang sesuai dengan bakat anda, atau usaha yang sedang banyak dicari atau dibutuhkan sekarang ataupun dimasa yang akan datang. Jangan memilih usaha yang kira-kira sulit mendapatkan pelanggan atau konsumen. Itu akan membuat usaha anda sulit berkembang.
4. Konsumen Pasar yang akan Dituju
Pokok persiapan mendirilan usaha selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah sasaran pasar atau konsumen yang akan dituju. Misalnya saja kita akan membuat produk atau jasa yang sasarannya orang menengah kebawah, ya otomatis kita harus menengukan harga barang atau jasa sesuai dengan kantong konsumen tersebut. Jika tidak memperhatikan poin ini bisa-bisa produk/jasa anda tidak akan laku karena konsumen tidak mampu membelinya.
5.Patner Usaha yang Bisa diajak Kerja Sama
Dalam mendirikan sebuah usaha agar cepat maju dan berkembang, biasanya kita membutuhan patner atau teman usaha. Tentu tidak sembarang orang bisa dijadikan patner usaha. Carilah orang yang sudah berpengalaman atau terpercaya. Atau anda juga bisa mengajak anggota keluarga lain untuk menjadi patner usaha, entah itu simbah, ibu, istri, anak sepupu dsb, yang penting orangnya bisa anda percaya dan mempunyai skill dalam berwirausaha.
6. SDM yang Bisa Membantu Menjalankan Usaha.
Jika patner kerja adalah orang yang kita ajak kerja sama dan kedudukanya setara dengan kita. SDM yang saya maksud disini adalah tenaga kerja yang dapat membantu menjalanlan usaha anda. Misalnya anda mempunyai usaha penjaitan baju, jadi anda juga harus mencari tenaga kerja yang terampil dibidang tersebut. Kualitas tenaga kerja juga akan mempengaruhi maju atau tidaknya usaha anda.
7. Besar Modal yang di Butuhkan
Sebelum mendirikan sebuah usaha, modal adalah salah satu poko terpenting. Kita harus memperhitungkan jenis usaha dan modal yang dibutuhkan agar usaha berjalan dengan lancar. Jika anda kekurangan modal disinilah peran patner kerja sangat dibutuhkan seperti yang sudah saya jelaskan dipoin sebelumnya.
8. Fasilitas yang dibutuhkan
Fasilitas yang dibutuhkan masih ada kaitanya dengan modal usaha. Jadi sebelum kita mendirikan usaha kita harus memperhatikan, apa saja fasilitas yang dibutuhkan dalam usaha tersebut. Saat membeli fasilitas pun kita juga harus memperhatikan modal yang kita punya agar tidak kurang. Jadi lebih baik kita membeli fasilitas yang paling baku, yang penting usaha jalan dahulu, kalau sudah menghasilkan baru bisa ditambah fasilitas tambahan untuk memajukan usaha.
Oke sobat itulah persiapan atau perencanaan yang harus diperhatikan sebelum mendirikan sebuah usaha. Jika ada tambahan yang mungkin belum saya sebutkan, sobat bisa menambahkannya di kolom komentar...
# Semoga bermanfaat...
0 Response to "8 Persiapan atau Perencanaan Sebelum Mendirikan Sebuah Usaha bagi Pemula"
Post a Comment